Sabtu, 26 Maret 2011

Jack Komboy: Kalau Tidak Sekarang, Kapan Lagi?


"Saya berani katakan ini karena jika dibandingkan dengan stadion di China atau di Hongkong, Stadion Mandala masih jauh lebih baik. Terkecuali stadion di Korea Selatan dan Jepang," papar Komboy kepada GOAL.com Indonesia di Stadion Mandala, Jayapura, Rabu (23/3).

Dia menambahkan, selama bermain bersama Persipura dan PSM Makassar dalam laga Piala AFC, stadion di China dan Hongkong juga tidak sebaik di sini.
"Misalnya, ketika kami bermain lawan Chanchung Yatai di China, di ruang ganti pemain tidak ada kursi sehingga kami duduk di lantai," papar Komboy.
Namun, dia menambahkan, sebagai wakil rakyat dirinya akan terus memperjuangkan agar pertandingan Piala AFC harus berlangsung di Mandala karena levelnya masih di bawah LCA.

Menyinggung soal hasil pertandingan Persipura melawan Sriwijaya FC, menurut Komboy, hasil pertandingan sudah maksimal dan itu merupakan permainan yang sangat bagus.

"Bagi saya, tim yang perlu diwaspadai adalah Persija karena tim ini hanya berkonsentrasi di ISL saja, sementara Persipura, Arema dan Sriwijaya FC harus berjuang di laga Asia dan ISL sehingga konsentrasi dan stamina mereka terkuras habis," papar Komboy seraya menambahkan, Persija memiliki peluang karena memiliki delapan laga kandang di sisa pertandingan berikutnya.


Sumber : Goal.com

0 komentar:

Posting Komentar

Tv Internasional

Tv Online

 
Powered by Blogger